Skincare

Review The Originote Acne B5 Serum : Manfaat, Kandungan serta Cara Pemakaian

updatebanget.id – Menggunakan serum saat kulit wajah sedang berjerawat dapat membantu memaksimalkan penyembuhannya. Hal itu tentunya juga harus dibarengi dengan intensitas dan cara penggunaan yang tepat. Sebab, tidak semua serum dapat bekerja secara maksimal untuk membantu menyembuhkan jerawat. Bahkan, ada yang membuat jerawat menjadi lebih parah.

Untuk produknya, kamu bisa mencoba THE ORIGINOTE Acne B5 Serum Saicylic Acid + Panthenol with Tamanu Oil. Selain merawat kulit berjerawat, produk sau ini juga membantu melawan bakteri penyebab jerawat. Kalau kamu tertarik ingin mencoba, sebaiknya kamu simak dulu review dari updatebanget.id kali ini agar penggunaan serum dapat bekerja dengan maksimal.

Manfaat The Originote Acne B5 Serum

Acne serum ini diformulasikan dengan salicylic acid, panthenol, dan Tamanu Oil. Kombinasi dari ingredients tersebut dikhususkan dan aman untuk kulit berjerawat. The Originote Acne B5 Serum berfungsi untuk melawan bakteri penyebab jerawat.

Acne B5 Serum ini juga dapat dikombinasikan dengan serum Ceratides untuk wajah yang bebas jerawat, serta membuat skin barrier menjadi lebih kuat. Teksturnya cair dan mudah untuk meresap ke dalam kulit wajah. Tidak meninggalkan kesan lengket pada wajah atau rasa tidak nyaman setelah penggunaan.

Dari segi kemasannya, serum ini dipacking dalam botol serum pada umumnya. Berukuran 20 ml yang sangat travel friendly, sehingga kamu dapat membawanya ke manapun dan tidak memakan banyak tempat. Dilengkapi juga dengan aplikator pump yang memudahkanmu untuk mengeluarkan serum dengan mudah.

Serum ini cocok dogunakan untuk semua jenis kulit wajah. Mulai dari kulit yang kering, normal, berminyak, hingga wajah yang sensitif. Bahkan tidak menimbulkan efek samping setelah penggunaannya karena berfokus untuk menyembuhkan jerawat.

Kandungan The Originote Acne B5 Serum

Acne serum yang diformulasikan dengan salicylic acid, panthenol, dan Tamanu Oil untuk kulit berjerawat. The Originote Acne B5 Serum berfungsi untuk melawan bakteri penyebab jerawat dan merawat kulit berjerawat. Acne B5 Serum ini dapat dikombinasikan dengan serum Ceratides untuk wajah yang bebas jerawat serta skin barrier yang lebih kuat.

Berikut Kandungan Lengkapnya :

Water, butylene glycol, glycerin, panthenol, niacinamide, salicylic acid, 1,2-hexanediol, hydroxyacetophenone, propanediol, zinc pca, hydroxyethylcellulose, alcohol, allantoin, salix alba (willow) bark extract, peg-40 hydrogenated castor oil, sodium hyaluronate, dextrin, iris florentina root extract, stephania tetrandra extract, pelargonium graveolens oil, centella asiatica extract, zinc sulfate, retinyl palmitate, artemisia argyi leaf extract, calophyllum inophyllum seed oil, caprylhydroxamic acid, CI 74260

Cara Pemakaian The Originote Acne B5 Serum

  1. Pastikan kulit wajah kamu sudah dibersihkan menggunakan facial wash.
  2. Kamu bisa menggunakan toner terlebih dahulu untuk memaksimalkan penyerapan serum pada kulit wajah. Gunakan toner yang sesuai dengan jenis kulit wajah kamu.
  3. Setelah menggunakan toner, teteskan dua sampai tiga tetes serum pada tangan lalu aplikasikan secara merata pada wajah dan leher.
  4. Tepuk wajah secara lembut, dan biarkan serum menyerap secara sempurna sebelum menggunakan produk skincare lainnya.
  5. Lanjutkna dengan penggunaan moisturizer untuk mengunci kelembapan agar serum dapat bekerja lebih maksimal.

Kesimpulan

The Originote Acne B5 Serum bisa kamu gunakan saat pagi maupun malam menjelang tidur. Tentunya dengan penggunaan yang teratur dapat memberikan efek signifikan untuk kulit wajah kamu. Bahkan jerawat akan sembuh dengan cepat dan memudar. Kalau kamu tertarik ingin mendapatkan produk ini, kamu bisa mendapatannya dengan harga Rp 55.000, kamu bisa langsung mengunjungi official store The Originote. Selamat Mencobaa!

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
Mastodon